Raharjo Institut

PROFIL

Raharjo Institut hadir di Indonesia sudah sejak 2019 dengan Tagar Instagram #raharjoinstitut dan #ceritamasbejo yang selalu memberikan motivasi, semangat dan manfaat terhadap masyarakat Indonesia. Raharjo Institut memulai aksinya dengan mengadakan Pelatihan Online Gratis disaat Indonesia bahkan Dunia Internasional sedang mengalami musibah Pandemi Global Wabah COVID-19 atau disebut dalam istilah sederhana yang dilansir dari The Sun, Covid-19 adalah singkatan dari Corona (CO), Virus (VI) Disease (D) dan tahun 2019 (19), yang mana virus corona Covid-19 ini pertama kali muncul di tahun 2019. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pun akhirnya menetapkan Covid-19 untuk menyebut virus corona yang sedang mewabah di seluruh dunia ini.

Awalnya Raharjo Institut dibentuk hanya oleh Suci Raharjo, S.AP, M.A, CH, CHt, CF.NLP Founder Raharjo Institut. Namun diskusi-diskusi hangat mebuahkan 3 Orang lain bergabung dan berkomitmen menjadi CoFounder Raharjo Institut adalah Novia Pranatawaty, S.AP yang juga merupakan Istri dari Founder Raharjo Institut, Syahrul Hidayat dan Wiwi Parwati adalah 2 orang mahasiswa Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI yang memiliki Visi Misi yang sama dengan Founder Raharjo Institut untuk bisa memberikan manfaat terhadap Masyarakat Indonesia dalam Bidang Empowerment People.

Saat ini Raharjo Institut adalah Platform Media Sosial Instagram. Nama Raharjo Institut tidak hanya diambil dari nama Suci Raharjo sebagai Founder, namun nama Raharjo diambil dari Bahasa Jawa yang berarti Sejahtera, dengan harapan Raharjo Institut dapat turut serta membantu Masyarakat Indoneisa menjadi lebih sejahtera melalui Bidang Empowerment People. Kedepan Tim Raharjo Institut sedang berusaha menjadikan Raharjo Institut menjadi Badan Hukum yang terdaftar secara Resmi di Kementerian Hukum dan Ham Republik Indonesia sehingga dapat memberikan kontribusi yang lebih bagi masyarakat Indonesia.

Ditahun pertama ini, Raharjo Institut Akan terus memberikan Pelatihan-Pelatihan Online dibidang Empowerment People dengan materi-materi dan pembicara baik skala Nasional maupun Internasional secara GRATIS, dengan harapan akan semakin banyak masyarakat Indonesia yang merasakan manfaat dari hadirnya Raharjo Institut.

VISI RAHARJO INSTITUT

“Berkarya dan Berbakti di Masyarakat”

MISI RAHARJO INSTITUT

  1. Memberikan manfaat terhadap masyarakat Indonesia dalam Bidang Empowerment People;
  2. Menjadi tempat Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan Diri dengan didasari tertanamnya Nilai-Nilai Integritas dan Antikorupsi;
  3. Menyelenggarakan Pelatihan-pelatihan Online Gratis dalam Bidang Empowerment People;
  4. Menjadi tempat pelatihan baik Online maupun Offline yang menjadi rujukan baik di Indonesia maupun internasional;
  5. Memberikan “Total Quality Service” layanan pasca pelatihan dalam bentuk konsultasi ataupun coaching dengan Tulus dan Ikhlas.

LINGKUP MATERI

  1. Rahasia Fikiran dan Alam Bawah Sadar
  2. Penyakit Fikiran “Psikosomatis”
  3. Hypnosis dan Hypnotrapi
  4. Neuro Linguistik Program
  5. Public Speaking
  6. Grafologi
  7. Self Healing
  8. Leadership dan Meraih Mimpi
  9. Body Language
  10. Perencanaan Keuangan
  11. Statement Analysis

ALAMAT

The Palm Residen Blok C.18 No.2 Jl. Raya H Nausan No. 2 Desa Sriamur, Kecamatan Tambun Utara Kabupaten Bekasi, 17511

SUSUNAN PENGURUS

Founder Suci Raharjo, S. AP., MA
Co Founder
Novia Pranatawaty, S.AP
Wiwi Parwati
Syahrul Hidayat
Pengurus Organisasi
Ketua Umum Syahrul Hidayat, C.STMI
Sekjen Reza Fathurrohman
Bendahara Novia Pranatawaty, S.AP
Content Creator Dini Maulida
Media Publikasi Reza Faturahman
Narahubung Reza Munthe
Koordinator PAK Reza Al Munthe, SE
Koord POL Fasha Maulana
Multimedia Naufal Amru

Dokumentasi kegiatan

Dapat diakses/dilihat melalui media sosial kami (Instagram dan YouTube)

Tawaran kerja sama:

Kami msangat menyambut baik tawaran kerjasama demi rangka mencegah dan memberantas korupsi kepada semua komunitas. Untuk bekerjasama bersama Raharjo Institut Silahkan menghubungi narahubunh yang tertera untuk.

KONTAK

- Instagram : raharjoinstitut

- email : raharjoinstitut@yahoo.com

- YouTube : Raharjo Institut

- Kontak : 0813-8072-7497 Syahrul Hidayat Ketua Umum Raharjo Institut